BRI Liga 1: Pekan ke-16 Arema FC vs. Borneo FC

AREMA CRONUS – Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Moch. Soebroto, Magelang pada Jumat (10/12/2021) ketika Arema Fc berhadapan dengan Borneo FC, Arema FC unggul dengan skor akhir 2 – 1. Hasil kemarin berhasil membawa Arema naik kelas dan menggeser Persib dari posisi kedua klasemen. Sementara Borneo terpaksa harus tertahan di posisi ke delapan.

Laga berlangsung sengit karena masing-masing tim berburu tiga poin. Dari kubu Singa Edan, gol yang tercipta keduanya disumbang oleh Carlos Fortes pada menit ke-67 dan 73. Dalam hampir di setiap pertandingan Arema, striker asal Portugal ini tidak absen menyumbang gol. Performa Fortes sepanjang berlangsungnya BRI Liga 1, yang diawal cukup terseok-seok kini menujukkan trend positif yang terus naik.

Sebuah gol yang diciptakan oleh Borneo FC kemarin disumbang oleh Francisco Torres pada menit ke-70. Meskipun pelatih Borneo FC, Risto Vidakovic, telah mengutus keempat pemain asingnya, yakni Francisco Torres, Javlon Guseynov, Nuriddin Davronov, dan Jonathan Bustos. Namun tidak cukup kuat untuk menahan permainan Fortess dkk.

Coach Almeida malam itu juga menurunkan keempat pemain asing yang berada dibawah asuhannya yakni, Adilson Maringa, Carlos Fortes, Renshi Yamaguchi dan Sergio Silva. Hingga pekan ke-16, tercatat Arema FC telah mengoleksi 33 poin, dengan sembilan kali kemenangan, enam kali imbang dan sekali kalah. Hal itu menjadikan Arema sebagai satu-satunya tim di BRI Liga 1 yang hanya mengalami satu kali kekalahan hingga pekan ke-16.

Kemenangan Arema atas Borneo ini selakigus menutup rangkaian pertandingan Arema di seri 3 BRI Liga 1 2021 – 2022. Namun Arema masih harus berhadapan dengan  PS TIRA -Persikabo di laga tunda yang rencananya bakal digelar pada Januari 2022.

Menaggapi keberhasilan timnya menggusur Persib dari posisi kedua klasemen, Juragan 99, Bos Arema FC mengucap syukur dan mengakui bahwa tidak menyangka Arema kini duduk di posisi nomor 2 klasemen karena diawal liga Singa Edan sempat tersendat dan diragukan. Untuk mengapresiasi kinerja dan kerja keras timnya, Gilang mengatakan bahwa bonus sudah diturunkan untuk setiap pemain.