Kevin De Bruyne , Penghargaan Individu Tidak Berarti Jika Tidak Diimbangi Dengan Penghargaan Tim

Kevin De Bruyne : Penghargaan Individu Tidak Berarti Jika Tidak Diimbangi Dengan Penghargaan Tim

Arema FC Wikipedia | Berita Terbaru Arema FC | Arema FC Hari Ini

Aremacronus.net – Kevin De Bruyne mengungkapkan bahwa penghargaan individi tidak akan berarti apa-apa terhadap dirinya jika tidak diimbangi dengan kesuksesan Manchester City untuk memperoleh setiap trofi.

The Citizens berpeluang besar memperoleh juara musim 2017/18 ini setelah mencatatkan awal musim yang impresif baik di pentas Liga Primer Inggris mau pun Liga Champions.

Secara individu, gelandang asal Belgia itu pernah mendapatkan penghargaan sebagai pemain terbaik Bundesliga Jerman musim 2014/15 saat berkostum Wolfsburg dan mendapatkan dua trofi, yakni DFB-Pokal dan Piala Super Jerman.

Akan tetapi sejak menjadi rekrutan termahal City pada Agustus 2015 lalu, De Bruyne sampai sekarang ini masih belum merasakan trofi mentereng selain satu-satunya gelar Piala Liga Inggris musim 2015/16 lalu.

“Menyenangkan untuk bisa memperolehnya [penghargaan individu], namun saya lebih senang untuk memilikinya apabila tim juga mendapatkan gelar juara,” ungkap bintang berusia 26 tahun itu kepada ESPN.

“Saat saya mendapatkannya di Jerman, itu merupakan penghormatan besar. Namun saya tidak senang karena sebelum menjuarai DFB-Pokal, kami [Wolfsburg] hanya finis kedua di liga [Bundesliga].”

“Setelahnya, apabila anda mampu menang, maka ada pengakuan yang hebat. Itu berarti saya akan dikenang di sana dan sudah melakukan tugas saya dengan baik.”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *