Hasil Liga 1 2023 – 2024. Pekan ke-26 Arema FC vs Persija Jakarta. Arema menang 3 – 2.

AREMA CRONUS – Pada laga pekan ke-26 Liga 1 2023-2024 Arema FC menjamu Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Senin (26/2/2024) sore WIB. Arema FC sebelumnya sukses meraih kemenangan pada laga pekan ke-25 kontra RANS FC. Dua kemenangan berturut-turut tersebut tak lalu membuat Widodo C Putro larut dalam euforia. Pelatih baru Arema FC itu mengaku masih ada banyak hal yang harus dibenahi dari penampilan skad Singo Edan.

Persija bermain agresif sejak awal. Pasukan Thomas Doll berhasil unggul lebih dulu di babak pertama yang baru berjalan 12 menit. Gol pembuka tersebut disumbang oleh Marko Simic usai menerima umpan silang dari Dony Tri Pamungkas.

Akan tetapi, keunggulan Persija tak bertahan lama. Memanfaatkan kesalahan lini belakang Macan Kemayoran, yakni Firza Andika yang salah mengoper bola ke Jayus Hariono. Jayus lantas menyodorkan bola kepada Charles Lokolingoy yang kemudian meneruskannya ke Dedik Setiawan yang mengeksekusi dengan baik ke gawang Persija. Skor berubah menjadi 1-1.

Pada menit ke-34, wasit Tomi Manggopa menghadiakan tendangan penalti untuk Arema setelah Firza Andika melanggar Dedik Setiawan. Agojo tendangan penalti itu adalah Dedik sendiri. Tendangan kencang Dedik tidak mampu dibendung oleh kiper Persija. Gol kedua Dedik membawa Arema FC berbalik unggul 2-1. Skor tersebut bertahan hingga turun minum.

Tertinggal satu gol Persija mencoba bermain lebih menyerang pada babak kedua. Marko Simic kembali menyumbang gol di menit ke-56. Sundulan Simic tak mampu dibendung Julian Schwarzer dan mengubah skor menjadi 2-2.

Namun pada menit ke-58 Persija justru harus bermain hanya dengan 10 orang setelah Muhammad Ferrari langsung diganjar kartu merah karena melakukan pelanggaran kepada Charles Lokolingoy. Tendangan bebas di depan kotak penalti Persija sebenarnya bisa dimanfaatkan Arema FC untuk mencetak gol. Akan tetapi, gol tersebut dianulir karena Lokolingoy melakukan handball.

Ibarat menebus kesalahan, Lokolingoy berhasil menjebol gawang Persija pada menit ke-79. Gol Lokolingoy tersebut sekaligus memastikan kemenangan Arema FC atas Persija Jakarta dengan skor 3-2. Kemenangan ini membuat Arema FC lepas dari zona degradasi. Singo Edan yang mengoleksi nilai 27 naik ke peringkat 15, menggeser Persita Tangerang.